Extrakurikuler Drumband

Untuk mewadahi dan mengembangkan bakat dan minat siswa dalam bidang non akademik diperlukan adanya pengembangan pembelajaran siswa melalui kegiatan Ekstrakurikuler. Ekstrakurikuler merupakan kegiatan yang mendukung ketercapaian tujuan Pendidikan lewat pengembangan potensi, bakat, dan minat peserta didik. Selain itu Ekstrakurikuler juga dapat membentuk kepribadian, belajar melatih kerjasama, melatih kemandirian peserta didik dan menumbuhkan rasa tanggung jawab pada peserta didik, dengan adanya Pendidikan Seni di Sekolah bukan berarti menuntut siswa menjadi seorang seniman namun siswa dapat melatih dan membiasakan kemampuannya untuk mengeksplor dan menuangkan ide-ide kreatif serta sangat mendukung perkembangan Kognitif, Afektif, dan Psikomotoriknya.